• Pramuka paspal is the best!

    Salam Biasa


    Salam biasa dalam pramuka biasanya dipergunakan apabila seorang pramuka bertemu dengan pramuka lainnya untuk pertama kali atau yang terakhir pada hari itu. Siapa yang melihat duluan, dialah yang harus memberikan salam terlebih dahulu secara otomatis tanpa aba-aba, tidak memandang pangkat dan tidak peduli mana yang lebih tua atau lebih muda.

    Salam Pramuka ini dapat diberikan sambil berjalan, duduk, naik sepeda, naik mobil, atau bersampan. Jadi, tidak harus berdiri tegak. Cara memberikan salam yaitu dengan mengayunkan tangan kanan kearah pelipis kanan. Kelima jari rapat dan lurus dengan lengan bawah. Telapak tangan menghadap ke bawah, ujung jari telunjuk menyentuh pelipis. Lengan kanan atas membuat siku-siku pada ketiak.  Siku agak kedepan sedikit.

    Jika tangan kanan membawa tongkat, tongkat itu diangkat lurus de atas kira-kira sepuluh sentimeter dari tanah. Tangan kiri diletakan merata kedepan dada dengan telapak tangan menghadap ke bawah dan ujung ibu jari menempel pada tongkat.

    Jika tangan kanan sedanga membawa atau memegang sesuatu, kita boleh hanya dengan menganggukkan kepala saja atau mengucapkan kata "salam"  atau melambaikan tangan kiri.

    Salam pramuka biasa bermaksud:
    1. Sebagai tanda saling menghargai, menghormati, menyayangi, serta menganggap sebagai saudara atau keluarga sendiri di antara sesama Pramuka.
    2. Untuk saling mendo'akan keselamatan, baik bagi yang memberi maupun bagi yang memberi salam.
    3. Dengan menggunakan salam lima jari, berarti saling peringatkan bahwa sebagai Pramuka, kita berkewajiban untuk menjalankan Pancasila sesuai dengan yang dituntut oleh TrisatyaPramuka.


    0 komentar:

    Posting Komentar